Friday, April 19, 2019

TIPS MEMILIH MICELLAR WATER


Assalammu’alaikum pretty ladies..



Aku yakin pretty ladies sudah sangat familiar dengan micellar water. Pembersih wajah berbahan dasar air yang sangat praktis digunakan untuk membersihkan wajah dari makeup dan polusi. Tapi banyaknya produk micellar water yang beredar dipasaran, jadi bingung ngga sih bagaimana memilih micellar water yang tepat untuk kulit wajah kita?


Hal ini juga sempat aku pertanyakan saat hadir ke acara Bioderma “a Vision of Tomorrow’s Skin Health” akhir Maret lalu. Aku selalu senang datang ke acara Bioderma karena Bioderma selalu menghadirkan pembicara yang kompeten dibidang kesehatan dan kecantikan kulit. Pada acara ini hadir Aurelie Guyoux selaku Global Research and Innovation Director NAOS, dr. Shannaz Nadia, Sp.KK, dan dr. Adhimukti, Sp.KK.



Balik lagi ke pertanyaan di atas, bagaimana sih memilih micellar water yang tepat untuk kulit wajah kita? Pilih micellar water yang tidak hanya membersihkan kulit wajah tetapi juga mampu menjaga dan mempertahankan kondisi alami kulit wajah. Bioderma Sensibio H20 Micellar Water diformulasikan dengan pendekatan Ecobiology yang membuat produk ini berbeda dari micellar water lainnya.

Ecobiology adalah prinsip bahwa kulit merupakan suatu ekosistem yang selalu beradaptasi dan berinteraksi dengan lingkungannya. Kondisi dan mekanismenya ini harus dilindungi dengan cara tidak merawat kulit secaa berlebihan, namun membantu kulit untuk bekerja dengan baik. Pendekatan Ecobiology diterapkan oleh NAOS yaitu perusahaan yang menaungi Bioderma dan telah beroperasi dilebih dari 100 negara.

Menurut AurĂ©lie Guyoux,  dengan pendekatan Ecobiology ini Bioderma hanya menggunaka bahan – bahan aktif pilihan yang bekerja selaras dengan kulit. Begitu juga dengan Bioderma Sensibio H20 Micellar Water yan hanya menggunakan 600 dari 300.000 bahan dasar yang biasanya digunakan dalam kosmetik modern.

Menurut dr. Shannaz, Sp.KK, banyak produk pembersih kulit wajah yang membersihkan tetapi juga merusak lapisan hidrolipid pada kulit. Lapisan hidrolipid ini adalah lapisan yang melindungi kulit wajah. Jika lapisan hidrolipid rusak, maka kulit akan mudah sekali terjadi peradangan dan membuat kulit menjadi lebih sensitif. Membersihkan kulit wajah dengan produk yang merusak lapisan hidrolipid sama buruknya dengan tidak membersihkan kulit wajah.

Sedangkan menurut dr. Adhimukti, Sp.KK banyak sekali pasien yang datang menemuinya dengan permasalahan kulit wajah sensitif. Kulit wajah sensitif bisa terjadi jika seseorang terlalu banyak menggunakan produk perawatan wajah sehingga merusak keadaan alami kulit.

Bioderma Sensibio H20 Micellar Water merupakan micellar water pertama dan menjadi produk pembersih wajah yang paling banyak diresepkan oleh dokter kulit di Perancis. Karena kandungan Bioderma Sensibio H20 Micellar Water 90% nya adalah air yang dapat mengurang terjadinya iritasi pada kulit.



Berbeda dengan micellar water lainnya, air yang menjadi bahan kandungan Bioderma Sensibio H20 Micellar Water adalah air yang digunakan untuk penyuntikan medis (Water for Injection / WFI), yaitu jenis air yang termurni dan paling aman. Air ini dinamakan Highly Purified Water dan mempunyai Ph 5,5.

Air ini berbeda dengan Cosmetic Quality Water, yaitu jenis air yang biasa digunakan pada produk kosmetik. Air jenis ini masih dapat melepaskan endotoksin pada saat proses penyulingan. Endotoksin masuk ke dalam lapisan kulit dan menyebabkan peradasangan. Pada Highly Purified Water endotoksin yang ada pada proses penyulinga dibersihkan kembali dengan sembilan kali tahap pemurnian.

Perbandingan wajah menggunakan makeup yang dibersihkan dengan Bioderma Sensibio H2O Micellar Water 

Sisa makeup yang menempel pada kapas 

Pretty ladies bisa menggunakan Bioderma Sensibio H20 Micellar Water dua kali sehari pada pagi dan malam hari untuk membersihkan kulit wajah dari polusi dan mengembalikan perlindungan alami kulit. Micellar Water ini juga mempunyai formula yang unik karena mampu membuat kulit menolak stress dari lingkungan dalam jangka panjang. Bioderma Sensibio H20 Micellar Water juga efektif menghapus 99% makeup dari kulit wajah tanpa membuat wajah menjadi iritasi dan tidak meninggalkan bekas lengket.


Dengan pendekatan Ecobiloogy ini Bioderma mengajak pretty ladies untuk melakukan #AsimpleAct dalam kehidupan sehari – hari. Perlakuan sederhana yang bermanfaat seperti membersihkan wajah dengan Bioderma Sensibio H20 Micellar Water dua kali sehari. Sederhana tetapi sangat bermanfaat untuk membersihkan kulit wajah dari makeup dan polusi tetapi juga menjaga dan mempertahankan kondisi alami kulit wajah kita. 


No comments:

Post a Comment

Terimakasih banyak pretty ladies untuk komentarnya :*