Assalammu'alaikum pretty ladies..
Sebagai perempuan, kita rentan banget mendapat perlakuan pelecehan dan kekerasan seksual. Baik di lingkungan tempat tinggal, lingkungan kerja, dan yang paling sering : kendaraan umum. Entah diangkot, di bus, ataupun dikereta api, perempuan berisiko untuk mengalami pelecehan dan kekerasan seksual sampai dengan 100%. Serem banget kan?
Kadang banyak yang bilang : yeeee perempuannya sih pake baju / rok mini, jadi mengundang laki - laki untuk melakukan pelecehan seksual deh. Faktanya : pelecehan dan kekerasan seksual pada perempuan juga terjadi pada perempuan yang menutup seluruh tubuhnya sekalipun. Catett tuh yang masih suka nyalahin pelecehan dan kekerasan seksual terjadi karena baju yang dikenakan perempuannya!! mulai emosi
Topik mengenai pelecehan dan kekerasan seksual ini masih jarang banget yang bahas, biasanya karena malu ataupun sungkan. Tapi temen blogger aku yang satu ini yaitu Tya Napitapulu mengajak perempuan untuk mulai berani berbicara tentang kekerasan seksual di kendaraan umum.