Assalammu’alaikum pretty ladies..
Waah ngga kerasa ya bulan September udah mau habis.
Semoga semua rencana pretty ladies di bulan September ini dapat berjalan dengan
lancar yaa.. Amiin ya rabbal alamiin..
Di bulan September ini, aku dan beberapa teman beauty
blogger dan beauty enthusiast membuat kolaborasi makeup. Kayanya udah lama banget aku ngga bikin makeup
kolaborasi. Terakhir aku bikin kolaborasi makeup dengan tema .. Sehingga pas
diajakin bikin kolaborasi makeup aku seneng banget ^^
Lucy
@KorneliaLuciana
Diah
@Gustiayu_Diah
Sella
@Florensiazefanya
Line
@Marthalina_Thesya
Wulan
@Chandra_Wulan1
Stefanny
@Stefannyfausiek
Anggie
@Anggielorita
Annisa
@Kilau_Anisa
Untuk temanya kita ber – sembilan sepakat untuk
membuat makeup dengan tema “natural chic
makeup”. Awalnya sih kita kepikiran bikin tema makeup “natural chic” ini karena banyak banget orang yang berpendapat
bahwa perempuan yang suka pakai makeup itu palsu, ngga pede sama diri mereka
sendiri, ngga mau menerima kekurangan diri, dan lain – lain.
Padahal menurut aku pribadi, aku suka menggunakan
makeup, ya untuk diri aku sendiri. Bukan untuk orang lain atau ngga pede dengan
wajah asli tanpa makeup. Buat yang kenal aku secara pribadi dan sering ketemu
aku, pasti tau kalo aku sehari – hari ditempat kerja, hampir ngga pernah pakai
makeup. Makeup buat aku merupakan hobi dan kepuasaan buat diri sendiri.
Kemudian kita sepakat untuk membuat “natural chic makeup” dengan definisi
ala kita yaitu makeup yang natural, ngga berlebihan, dan cocok untuk dipakai
sehari – hari. Kalo pretty ladies ada definisi lain tentang natural chic makeup boleh banget loh
share dengan aku di sini ^^
Wajah"asli" :D
Inia dia natural chic makeup ala aku. Mohon maaf aku
ngga membuat makeup tutorialnya, tapi ini mudah banget loh pretty ladies. Untuk
bagian mata aku cuma pake eyeliner aja tanpa eyeshadow ditambah bulu mata palsu
dengan helai natural ;)
Ini produk yang aku gunakan untuk membuat makeup look
ini :
Mata :
Fanbo pensil alis warna coklat tua
Etude House Color My Brow warna rich brown
Purbasari eyeliner pen
Ai Glow lashes
Wajah :
The Body Shop liquid foundation warna kyoto blossom
Ultima II Loose Powder
Mazaya bluh on warna humairah
The Balm Marylou
The Balm Bahama Mama
Bibir :
Purbasari matte lipstick no 92
Untuk kesan fresh, pretty ladies bisa pakai blush on
warna pink dan diibaurkan di tulang pipi sedikit lebih banyak daripada biasanya
untuk membuat kesan fresh.
Semoga pretty ladies suka yaa dengan makeup look aku
kali ini. Jika ada saran aku harus buat makeup look apa, boleh tinggalkan
komentar dibawah. Aku seneng banget kalo pretty ladies kasih saran ke aku ^^.
Sampai jumpa di post aku selanjutnya yaa :*
Amanda Anandita
Rz
Facebook : Tips Cantik Manda
Twitter : @AmandaAnandita
Instagram : @AmandaAnandita
LINE Official : @TipsCantikManda
Uh~ bener banget kak, perempuan bermakeup sebenernya bukan karena "nggak mau menghargai" waja asli dll. Lebih tepatnya karena dia ingin menampilkan dirinya yang lebih baik (karena secara nggak langsung di Indonesia penilaian fisik juga menentukan beberapa hal seperti profesionalitas, misalnya) hihi
ReplyDeletechristinauntari.blogspot.co.id
masihhh terjangkau ini pilihann produknya, tapi mewahhh hasilnya.. suka begini ini... ambil pupur akh mo nyoba
ReplyDeletewihh natural tapi kelihatannya ttp fresh ya, sukaakk :D
ReplyDeleteRay - www.rayditaa.com
Wah, gincunyaaaaa *salfok ke gincu* aku mesti ga cucok pake gincu pink gitu Manda.
ReplyDeletetulisandarihatikecilku.blogspot.com