Tuesday, April 28, 2015

DIY Coffee Scrub For Cellulite / DIY Scrub dari Kopi untuk Selulit

Assalammu'alaikum pretty ladies..



Akhir-akhir ini aku ketemu beberapa temen lama dan komentar meraka adalah “Manda, gila lo gendut banget sekarang!” dibilangin gitu aku Cuma bisa nyengir. Hahahhaa... maklum dulu pas kuliah berat aku 53-55kg, sekarang 65-68kg. Naik lebih dari 10kg -__-

Dan sekarang aku sadar kalo di paha aku telah muncul yang namanya selulit. Ngga terlalu kelihatan sih, tapi kalo kulit bagian paha dipegang dengan ibu jari dan telunjuk agar kulitnya kenceng, selulitnya kelihatan. Beteeee :/


Dari yang aku baca, 90% wanita mempunyai selulit di tubuhnya. Terutama di bagian paha, bokong, dan pinggul. Kulit kita terdiri dari 3 lapisan. Dari atas ke bawah : epidermis, dermis, dan jaringan lemak. Selulit terbentuk karena elastin, kolagen, serta jaringan di bagian dermis kulit kita rusak, sehingga lemak naik dari jaringan lemak ke jaringan dermis. Di lapisan dermis ini, air akan terperangkap di lemak, sehingga lapisan dermis terdorong ke atas, yang membuat lapisan epidermis menonjol dan tampak seperti kulit jeruk dan bernama selulit.



Kopi, mengandung anti-oksidan yang dapat membantu menurangi tampilan selulit pada kulit. Menscrub tubuh dengan kopi dengan gerakan memutar juga membantu melancarkan peredaran darah yang juga membantu memperbaiki kolagen dan elastin pada kulit yang rusak, serta mengurangi cairan yang terperangkap di lemak. 


Akhirnya aku kepikiran deh buat bikin coffee scrub sendiri untuk mengurangi tampilan selulit di paha aku :D

Ini dia bahannya : 
  • Mangkok bersih 



  • 1 sendok makan kopi bubuk. Kopi yang beneran bubuk ya, ngga ada gula atau krimernya :D




  • 2 sendok makan gula pasir 




  • 3 sendok makan virgin coconut oil (bisa diganti dengan coconut oil atau olive oil) 




  • Wadah bersih untuk menyimpan dan label 




Cara membuatnya : 


  • Tuangkan kopi bubuk ke dalam mangkok 





  • Tuangkan gula pasir 





  • Aduk sehingga kopi dan gula pasir menyatu 




  • Tuangkan virgin coconut oil 




  • Aduk sehingga menjadi seperti pasta. Jadi ^^



DIY coffee scrub ini bisa langsung dipakai, atau disimpan dimasukkan ke dalam wadah dan diberi label 





Cara pemakaian : 


  • Gosokkan kopi scrub ini pada bagian tubuh yang dikehendaki (atau di seluruh tubuh) dengan gerakkan memutar. Diamkan sekitar 10 menit, lalu bilas dengan air. 



 
Untuk takaran yang ini, aku buat untuk sekitar 1-2 kali scrub seluruh badan. Takarannya sendiri bisa disesuaikan sesuai dengan kebutuhan yaa.. Yang aku suka dari coffee scrub ini karena mudah dibuat, dan tubuh jadi wangi kopi setelah discrub. hehehhehe.. tapi yang ngga suka aroma kopi ngga perlu khawatir. Karena wanginya akan hilang setelah dibilas dan mandi dengan sabun ^^ 

Dari review yang aku baca, penggunaan coffee scrub secara rutin dapat membantu mengurangi tampilan selulit. Aku baru pakai dua kali dan aku belum merasa ada perubahan apa-apa. Tapi aku berencana untuk pakai rutin setiap hari dan post hasilnya 1 bulan setelah penggunaan rutin coffee scrub ini. 

Gimana, tertarik untuk mencoba DIY coffee scrub ini ladies? ;) 




6 comments:

  1. aku suka lulur scrub kopi. hanya aku nggak permah pakai gula. cuma kopi dan air aja.. :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaa Vindy pake kopi sama air juga bisa. Hihihii.. klo disini aku tambah gula biar ada butirannya jadi enak pas di scrub gosok-gosok kulitnya :D
      Enak yaa kalo abis lulur pake kopi, badan jadi wangi kopi *_*

      Delete
  2. Baru tau kalo kopi bs ngurangin selulit. Harus dicoba nih..positangannya informatif manda! Sukaa!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aaiih makasih banyak Imelda :* :* :*
      Asikk mau cobain juga.. hehehee.. iyaa karena aku penasaran sama selulit trs aku cari-cari ehh ketemu :D

      Delete
  3. sukak bgt sama postingan kakak...kak klo virgin coconut oil diganti sama baby oil gmn??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo Yhasmin..
      Boleh ko diganti sama baby oil untuk efek massage nya..
      Asiik Yhasmin mau coba juga. Ditunggu komentarnya yaa ^_^

      Delete

Terimakasih banyak pretty ladies untuk komentarnya :*