Assalammu’alaikum pretty ladies..
Kulit wajah yang bersih, sehat, dan awet muda pasti
dambaan semua orang dong. Iya ngga? aku juga kepengen banget punya wajah yang
bersih, sehat, dan awet muda. Sayangnya karena wajah aku mempunyai tipe kulit
yang berminyak, maka aku sering banget jerawatan. Bete. Karena wajah aku jadi
blentang-blentong karena banyak bekas jerawat di mana-mana -__-. Ditambah
pori-pori wajah aku yang besar, dan aku mempunyai freckles di bagian sekitar
mata, lengkap banget jadinya permasalahan wajah aku ;(
Aku udah coba berbagai macam cara. Dari pakai krim,
rajin pake sunblock, makseran, scrub, facial, sampai peeling, tapi belum ada
yang bener-bener bisa mengatasi permasalahan kulit wajah aku. Beberapa temen
aku menyarankan aku untuk laser. Tapi jujur aku takut banget kalo laser. Takut
kalo ada “down time” alias wajahnya jadi merah, bengkak, ataupun tampak
kehitaman setelah laser sehingga perlu beberapa waktu untuk kembali seperti
semula.
Tapi, aku tetep penasaran dan kepengen mencoba
treatment laser untuk wajah aku. Setelah mencari-cari dari berbagai klinik
laser di Jakarta, aku tertarik dengan PPP Laser Clinic atau Pores, Pimples, and
Pigmentation Laser Clinic. Yaitu klinik laser yang mengkhususkan diri memberi
treatment laser pada pori-pori, jerawat, dan flek/pigmentasi.
Kenapa PPP Laser
Clinic?
Karena diantara laser clinic Jakarta, PPP Laser
Clinic menawarkan PPP laser treatment yang disebut dengan PPP Laser & Light
Cleaning System atau LLCS yang teknologinya cepat, aman, dan efektif. Setiap
treatment LLCS hanya berlangsung kurang lebih 15 menit, dan setelah treatment
kita bisa langsung memakai skin care atau makeup. Dan yang paling penting tanpa
“down time”.
PPP Laser Clinic ini didirikan oleh Dr. Goh Seng
Heng dari Singapura yang mengamati bahwa metode laser non-ablative tidak hanya
dapat mengobati kulit tetapi juga dapat memperbaiki kondisi kulit. Sehingga
beliau mengembangkan Laser and Light Cleaning Sytem ini.
PPP Laser Clinic ini sudah mempunyai 5 cabang di
Jakarta. Dan yang aku datangi adalah PPP Laser Clinic yang terdapat di Grand
Indonesia, West Mall, Lantai 3.
Ehemm penasaran kan bagaimana sih proses LLCS ini?
Pertama-tama sebelumnya aku berkonsultasi dulu
dengan dokter dari PPP Laser Clinic tentang permasalahan wajah aku. Selanjutnya
bila aku menyetujui untuk dilakukan tindakan LLCS, aku diminta untuk
menanda-tangani formulir persetujuan pasien.
Lalu aku dpersilahkan untuk masuk ke dalam ruang
perawatan. Disini disediakan beberapa bed yang disekat dengan tirai. Sehingga
privacy setiap pasien tetap terjaga dan pasien merasa nyaman.
Sebelum melakukan treatment LLCS ini, wajah aku
dibersihkan kemudian dikeringkan terlebih dahulu.
Setelah itu dokter menerangkan bagaimana proses LLCS ini akan berlangsung, serta kembali melihat wajah aku bagian mana yang akan diberi perhatian lebih karena permasalahannya. Untuk aku yang mendapat perhatian lebih yaitu jerawat yang berisi nanah atau pustul di bagian pipi dan hidung aku.
Setelah itu dokter menerangkan bagaimana proses LLCS ini akan berlangsung, serta kembali melihat wajah aku bagian mana yang akan diberi perhatian lebih karena permasalahannya. Untuk aku yang mendapat perhatian lebih yaitu jerawat yang berisi nanah atau pustul di bagian pipi dan hidung aku.
Sesi LLCS dimulai. Mata aku ditutup menggunakan
kapas dan kaca mata pelindung supaya selama treatment ini mata aku terlindungi
dari sinar laser. Perasaaan aku ketika pertama kali di laser ini adalah celekit-celekit.
Apa ya bahasanya, seperti di tusuk tetapi ngga perih. Dan ada rasa sedikit
hangat. Juga ada aroma seperti terbakar. Jadi aroma seperti terbakar ini
terjadi saat sinar lasar mengenai rambut – rambut halus di sekitar wajah.
Kekuatan dari sinar laser ini disesuaikan dengan kondisi kulit juga. Jadi jika
pertama kali datang, diberikan kekuatan yang paling rendah terlebih dahulu agar
kulit kita bisa beradaptasi. Selanjutnya ukuran sinar laser akan dinaikkan agar
memberikan hasil yang maksimal.
Ngga perlu khawatir karena dokter yang melakukan
treatment ini sudah menjalani training langsung oleh Dr. Goh Seng Heng di
Singapura. Penyinaran dengan sinar laser ini berlangsung kurang lebih sekitar
2-3 menit.
Selanjutnya dilakukan treatment yang disebut dengan
photo shower. Photo shower dimaksudkan untuk menenangkan kulit setelah
dilakukan penyinaran laser. Selain itu photo shower ini juga memberikan hasil
kulit wajah yang lebih bersinar atau glowing. Saat photo shower rasanya agak
silau dan hangat. Berlangsung sekitar 1-2 menit.
Setelah itu treatment selesai, dan wajah dioleskan
sunblock untuk mencegah kulit yang tadi telah ditreatment dengan sinar laser
terkena cahaya matahari.
Saking amannya, dari satu sesi LLCS ke sesi LLCS
yang lain hanya perlu jeda 1 jam saja. Dan kita juga bisa memakai skin care
atau kembali bermakeup seperti biasa. Keren banget kan? ;)
Oh iya untuk PPP Laser Clinic di Grand Indonesia,
ditangani oleh 3 orang dokter. Yaitu dr. Yohana, dr. Stella, dan dr.
Bernadette. Jangan khawatir semua dokternya sangat ramah. Dan akan menjawab
semua pertanyaan yang akan kita ajukan mengenai perawatan dengan metode laser
ini.
Selain LLCS, PPP Laser Clinic juga mempunyai PPP
Combo Treatment yang terdiri dari PPP Micro Laser & Cool Touch.
PPP Micro Laser
Perawatan wajah menggunakan laser untuk peremajaan
kulit (skin resurfacing)
PPP Cool Touch
Perawatan wajah menggunakan kombinasi laser dan
cahaya unuk pengencangan kulit (skin tightening dan firming)
Hasil perawatan dari PPP Combo Treatment ini adalah
:
- Kulit lebih halus merata dan mengurangi minyak berlebih pada kulit wajah
- Peningkatan produksi kolagen menjadikan kulit lebih tebal, kenyal, dan kencang
- Megurangi munculnya garis-garis halus pada kulit wajah terutama garis kerutan dahi, garis tawa pada mata, garis kerutan naso-labial (atas bibir), dan daerah bawah mata
- Mengurangi bekas luka, jerawat (acne scar) secara bertahap
- Pada pasien jerawat aktif, mampu mengurangi peradangan dan mempercepat pemulihan kulit
Tahapan pada PPP Combo Treatment ini sama seperti
pada LLCS, wajah kita dibersihkan dan dikeringkan terlebih dahulu, kemudian
mata ditutup menggunakan kapas dan kaca mata untuk melindungi mata dari sinar
laser.
Yang aku rasakan ketika melakukan PPP Combo
Treatment ini adalah, sedikit rasa perih seperti perih pada saat melakukan
peeling. Tetapi rasa perihnya masih bisa ditahan oleh wajah. Tidak ada rasa
seperti terbakar atau aroma seperti terbakar. Dan tetap terasa nyaman. PPP
Combo Treatment ini berlangsung antara 2-4 menit.
Menurut dr. Bernadette , setelah melakukan PPP Combo
Treatment wajah akan terlihat agak kemerahan sekitar 7 hari. Tetapi reaksi
kemerahan ini merupakan reaksi yang alamiah dan aman. Tetapi yang aku rasakan
wajah ku sama sekali ngga merah dan terlihat tetap seperti biasa ^^
Oh iya selain melakukan treatment laser ini, kita
juga harus menjaga pola hidup sehat, manajemen stress, serta jam tidur yang
cukup agar hasil yang didapat setelah laser ini maksimal.
Aku melakukan treatment di PPP Laser Clinic ini
sebanyak 8 kali LLCS dan 1 kali Combo Treatment dalam waktu sekitar seminggu.
Dan aku mencoba mengambil foto wajah aku setiap selesai melakukan treatment.
Setelah treatment LLCS pertama (14 Maret 2015)
Foto ini aku ambil di restroom Grand Indonesia. Tetapi selanjutnya fotonya aku ambil di ruang makeup PPP Laser Clinic
Foto ini aku ambil di restroom Grand Indonesia. Tetapi selanjutnya fotonya aku ambil di ruang makeup PPP Laser Clinic
Setelah treatment LLCS ketiga (14 Maret 2015)
Sebelum treatment LLCS (15 Maret 2015) . Setelah treatment LLCS 3 kali
Sebelum treatment LLCS (15 Maret 2015) . Setelah treatment LLCS 3 kali
Tanggal 15 Maret 2015 (setelah 5 kali treatment LLCS)
Setelah treatment LLCS ke-enam dan Micro Laser serta Cool Touch 1 kali ( 19 Maret 2015)
Jerawat di dekat bagian hidung sebelah kiri wajah aku sudah pecah dan mulai kering
Setelah treatment LLCS ke-enam dan Micro Laser serta Cool Touch 1 kali ( 19 Maret 2015)
Jerawat di dekat bagian hidung sebelah kiri wajah aku sudah pecah dan mulai kering
Setelah treatment LLCS kedelapan (19 Maret 2015)
1 hari setelah treatment LLCS ke delapan (20 Maret 2015)
Jerawat di hidung aku menjadi matang
1 hari setelah treatment LLCS ke delapan (20 Maret 2015)
Jerawat di hidung aku menjadi matang
Dan ini 7 hari setelah aku melakukan treatment LLCS
kedelapan (26 Maret 2015)
Jerawat di hidung aku sudah pecah dan kering. Muncul jerawat kecil di bagian hidung kanan dekat mata karena aku sedang menstruasi.
Jerawat di hidung aku sudah pecah dan kering. Muncul jerawat kecil di bagian hidung kanan dekat mata karena aku sedang menstruasi.
Pas banget ketika aku datang pertama kali ke PPP
Laser Clinic untuk treatment, terdapat jerawat besar berisi nanah di deket
hidung karena aku ngga bersihin wajah secara bener-bener bersih setelah
bermakeup. Sebel ;(
Yang aku rasakan setelah 1 sampai 4 kali treatment
LLCS, jerawat aku yang berisi nanah menjadi matang dan pecah dengan sendirinya.
Menurut dr.Bernadette hasil LLCS jerawat pada setiap orang berbeda. Ada yang
kempes dan ada yang matang dan pecah seperti aku. Yang penting jangan dipencet
yaa jerawat matangnya.
Ini aku coba bandingkan foto antara pertama kali setelah treatment LLCS, dan 7 hari setelah aku melakukan 8 kali LLCS dan 1 kali Combo Touch.
Pipi kiri
Pipi kanan
Daerah hidung dan bibir
Ini aku coba bandingkan foto antara pertama kali setelah treatment LLCS, dan 7 hari setelah aku melakukan 8 kali LLCS dan 1 kali Combo Touch.
Pipi kiri
Pipi kanan
Daerah hidung dan bibir
Hasilnya terlihat bahwa pori-pori aku yang besar
terlihat mulai mengecil, jerawat nanah aku menjadi matang-pecah kemudian
kering, bekas jerawat mulai tersamarkan, dan wajah aku terlihat semakin bersih
dan glowing. Yeaayy sukaa bangeettt ^^
Awalnya aku ngga terlalu sadar dengan perubahan di
wajah aku, sampai Shapie, temenku sesama blogger bilang “mba Manda wajahnya
bersihan deh”, dan ibuku juga bilang “Manda sekarang wajahnya bersihan”, dan
pacarku bilang kalo wajah aku terlihat lebih bercahaya. Aaaahh suka banget.
Pede jadi naik deh, hihihiii.. tadinya aku udah hopeless banget dengan jerawat
dan bekas jerawat aku yang banyak ini, tapi ternyata ada solusinya ^^
Oh iya menurut dr.Eli, manager di PPP Laser Clinic
Grand Indonesa, LLCS diibaratkan gym untuk kulit. Treatment ini sebaiknya dilakukan sekitar 1 sampai 2 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Secara keseluruhan aku puasss banget dengan hasil
yang aku dapatkan dengan treatment LLCS dan Combo Touch dari PPP Laser Clinic.
Untuk kamu yang penasaran dan mau treatment juga, bisa langsung kunjungi
website PPP Laser Clinic :
Atau langsung datang ke PPP Laser Clinic di :
Jakarta PPP Laser Clinic
PPP UOB PLAZA
Jl. MH. Thamrin No.10, B1 – Unit N,
Kebon Melati, Jakarta Pusat 10230
Phone: (021) 290 75208, (021) 290 75209
PPP GRAND INDONESIA
Jl. MH. Thamrin No.1, WM 3-10,
Jakarta Pusat 10310
Phone: (021) 235 80629, (021) 235 80637
PPP PACIFIC PLACE
SCBD, Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53,
B1-09, 10A, Jakarta Selatan 12190
Phone: (021) 579 73538, (021) 579 73539
PPP LUWANSA
(Opening Soon)
Jl. HR. Rasuna Said Kav. C-22,
Jakarta Selatan 12940
PPP DIPO TOWER
(Opening Soon)
Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 50-52,
Jakarta Pusat 10260
PPP UOB PLAZA
Jl. MH. Thamrin No.10, B1 – Unit N,
Kebon Melati, Jakarta Pusat 10230
Phone: (021) 290 75208, (021) 290 75209
PPP GRAND INDONESIA
Jl. MH. Thamrin No.1, WM 3-10,
Jakarta Pusat 10310
Phone: (021) 235 80629, (021) 235 80637
PPP PACIFIC PLACE
SCBD, Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53,
B1-09, 10A, Jakarta Selatan 12190
Phone: (021) 579 73538, (021) 579 73539
PPP LUWANSA
(Opening Soon)
Jl. HR. Rasuna Said Kav. C-22,
Jakarta Selatan 12940
PPP DIPO TOWER
(Opening Soon)
Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 50-52,
Jakarta Pusat 10260
Biaya paket perawatannya brp ya sis?...
ReplyDeleteUntuk yg LLCS biaya Rp 1.200.000/treatment, yg combo touch Rp 6.000.000/treatment.. tapi PPP Laser Clinic juga suka mengadakan promo ko sis. Dan juga ada yg paketan, jadi untuk sekali treatment LLCS hargaya bisa sekitar Rp 700.000/treatmet jadinya sis :)
DeleteSekali treatment 700.000 ?? Murah amat sis..aku pernah d suatu klinik harganya fantastis...itu 8x udh keliatan bagus..aku harus 12x dgn biaya mahal banget..itupun lambat bgt keliatan hasilnya..sekitar 3thn
DeleteSekali treatment 700.000 ?? Murah amat sis..aku pernah d suatu klinik harganya fantastis...itu 8x udh keliatan bagus..aku harus 12x dgn biaya mahal banget..itupun lambat bgt keliatan hasilnya..sekitar 3thn
Deletemandaaaa, ah keren bgt bisa perawatan laser gitu...
ReplyDeleteberarti bekas jerawatku jg bisa dibersihin donk ini...
Iyaa Monce.. bekas jerawatnya bisa hilang ko.. bekas jerawat bikin kesel yaa.. jadi blentang blentong wajahnya -_-
Deletesis kalo bopeng bisa ilang ga ya ? .
Deleteterus Rp 700.000/treatmet 1 hari ada yang 3x treatment berarti total satu hari Rp 2100.000 . mohon pencerahannya
bekas luka bisa hilang sis..
Deleteiyaa 1 kali treatment Rp 700.000,- , kalo satu hari 3 kali treatment jadi Rp 2.100.000,-
tapi PPP Laser suka ada promo. Rp 1.000.000,- untuk 3 kali treatment, dan bisa dilakukan beda hari dalam jarak 1 minggu.
coba like fanspage nya, soalnya promonya suka diinfoin disana.
semoga infonya membantu yaa ^_^
uwaa bersihannnn yaa enak rasanya pasti :D
ReplyDeleteIyaa Rhea enakeun jadinya.. terus temen temen aku jadi bilang wajahku sekarang glowing, hiihii :D
DeleteNice post :)
ReplyDeleteAku juga punya bekas jerawat sama flek dimana-mana nih,
Bisa dicoba kayaknya :)
http://gotchadiary.blogspot.com/
Halo Chariez..
DeleteIyaa lasernya bagus banget buat flek dan bekas jerawat :)
Asiikk ayo dicobain jugaa ^^
Harganya lumayan nguras kantong ya, Mbak.. Tapi oke kok hasilnya. Puas banget kalo jerawatnya jadi ilang :D
ReplyDeleteIyaa Beby harganya lumayan, hehehe.. tapi worth dengan hasilnya, hihihi.. Iya bener aku suka sekarang bekas jerawatnya udah pudar dan wajahku jadi glowing :D
DeleteMba ini lebih utk hilangin jerawat atau bekasnya? Karena kl jerawat kan dlm 4 5 hr akan mateng dam kering sendiri. Trus apakah menjamin bisa ga muncul lg jerawatnya? Mohon pencerahannya hehe
ReplyDeleteHalo mba Helen :)
DeleteKalo klinik ini kan dari namanya Pores, Pimple, Pigmentation. Jadi ga khusus untuk jerawat sama bekasnya aja. Tapi karena permasalahan kulit aku jerawat, jadi aku lebih fokus ke jerawatnya.
Kalo menurut aku jerawat kan beda-beda ya di setiap orang. Ada yg jadi mateng ada yg malah kaya kempes tapi ternyata timbul lagi. Yang aku rasain sih abis dilaser jerawat aku jadi mateng dan kering. Meskipun jerawatnya bukan jerawat yang ada nanahnya, tapi abis dilaser jadi matang dan lama - lama kering.
Waah kalo ngejamin jerawatnya ngga balik lagi ngga sih menurut aku. Karena jerawat muncul kan banyak faktor. Hormon, makan makanan berminyak, cuci muka ga bersih, alergi kosmetik, dll. Jadi kalo abis laser tapi makan masih suka goreng2an dan cuci muka ngga bersih, pasti jerawatan lagi, hehehee.. semoga membantu yaa mba Helena ^_^
sist..itu kan untuk muka yaa
ReplyDeletekl untuk tangan dan kaki bekas gatal gitu bisa ilang ga dengan laser?
Halo sis Adinda.. maksudnya bekas gatal yang warnanya lebih coklat dari kulit sekitar ya?
Deletekayanya bisa treatment laser di PPP laser clinic untuk menghilangkan bekas lukanya. Nanti bisa langsung konsul ke dokternya diawal treatment :)
Sis aku mau tanya..laser yg km itu bisa utk ngilangin bekas jerawat yg kemerahan jg ga? Thx
ReplyDeleteHalo sis.. bisa ko untuk menghilangkan bekas jerawat yang merah ^_^
Deletembak manda kalo ngilangin minyak di muka bisa gk
ReplyDeletetreatment ini bisa untuk bantu mengurangi kadar minyak di wajah mba ^_^
Deletembak manda, mau tanya donk, saya kan ada flek hitam di wajah, gtw kenapa awalnya.tp makin lama semakin membesar. bisa ga yah di klinik tsb ngilangin flek hitam jga?
ReplyDeleteHalo mba Ima...
DeletePPP Laser Clinic ini memang diperuntukkan untuk permasalaan Pores (pori-pori), Pimples (jerawat), sama Pigmentation (flek hitam), jadi Insya Allah bisa membantu permasalahan kulitnya mba Ima ^_^
mba kalo bekas jerawat di laser begitu bisa ilang dengan berapa kali perawatan laser dan berapa biayanya ?
ReplyDeleteHalo mas Rizal.. untuk aku sendiri merasakan bekas jerawat hilang sekitar 8 kali treatment LLCS dan 1 Combo Touch di PPP Laser Clini ini. Untuk LLCS per treatment Rp 1.200.000,- , untuk Combo Touch per treatment Rp 6.000.000,- . Semoga infonya membantu ya mas :)
DeleteKa manda itu pertama kali LLCS di batesin atau tidak, misalkan 1 kali LLCS pipi kanan,ke 2 LLCS pipi kiri begitu atau sesuai keinginan kita di mana aja yg terlihat bopeng?
ReplyDeleteMbak apa semua masalah bekas jerawat bisa di atas dengan treatment laser itu, soalnya bekas jerawat saya lumayan parah...
ReplyDeleteKalo luka bekas jahitan pada alis bisa ga
ReplyDeleteSis mau tanya kalau bekas jerawat/bopeng dan jerawatnya bisa hilang ga ? karena bekas jerawat/bopeng ini kurang lbh sudah 9 tahun . dan fanspageNya apa ya terimakasih d tgg jawabannya .
ReplyDeleteOh ya ada 1 lg hehe malu si ngomongnya tp gpp deh , kalau cowo bisa perawatan juga :)
manda ini 7 kali perawatan worthed ga sih? maksudnya efeknya gitu, kelihatan ga?
ReplyDeleteKereeennn M... Ya ampun canggih jg yak. Pantes skg wajah Kamu mulusan yak. Aku mau coba juga ah minggu2 ini. Biar muluuusss
ReplyDeleteSis klu ngilangin kantung mata brapa ya ??
ReplyDeleteSenang nya liat journey skin nya ka manda..
ReplyDeleteBiaya nya mahal juga yah ..
Tapi worth it ..
Aku juga punya pores lg treatment di n*t*sh* moi
Hope it ll work
Congrat ya ka manda .. skin nya udah glowing bgt skrg